Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021 - OPERATOR SD
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021


Sahabat operatorsd.com – Pada kesempatan kali ini admin berbagi artikel terkait Cara Login ke BioAN AKM SD Thaun 2021. Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021 pada laman resminya di https://biosd.kemdikbud.go.id/akm2021/.

 

“Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) adalah kompetensi yang benar-benar minimum, dimana melalui AKM kita bisa memetakan sekolah-sekolah di daerah berdasarkan kompetensi minimum yang harus dipersiapkan,” jelas Dra. Sri Wahyuningsih, M.Pd., Direktur Sekolah Dasar, Direktorat Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Sabtu, 10 Oktober 2020.

 

Berikut Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021:

Sahabat operator kunjungi laman https://biosd.kemdikbud.go.id/akm2021/

untuk login http://biosd.kemdikbud.go.id, untuk sekolah menggunakan:

user: DBTN30XXYYYY,

password: DBTN30XXYYYYD,

(30 Kode Provinsi, XX kode kabupaten, dan YYYY kode sekolah)

Selanjutnya masukan kode pengaman dan klik MASUK

Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021


Sebelum mengoperasikan semua, sahabat disarankan untuk merubah password lama ke password baru, dengan cara klik “MANAGEMEN PENGGUNA” dan klik “pengaturan akun”, klik tombol password. Input password lama, input paaword baru dan konfirmasi password baru kemudian klik SIMPAN.

Setelah itu login kembali ke aplikasi menggunakan password baru.

Dalam aplikasi BioAN AKM SD Tahun 2021 terdapat menu diantaranya, sebagai berikut:

Statistik, Data master, biodata siswa, Rekap dan Laporan, serta Managemen pengguna.


  

Demikian artikel kali ini terkait Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021. Selamat mencoba, semoga ada manfaatnya dan terima kasih sudah berkunjung.


Post a Comment for "Cara Login ke BioAN AKM SD Tahun 2021"